????

Ukhuwah-Islamiyah-2bila ditanya mengenai kekecewaan tentulah ada, bahkan telah menumpuk. telah banyak kekecewaan yang tertoreh selama perjalanan ini Dengan itu bisa dijadikan alasan untuk mundur teratur, dan permisi dari jamaah. Namun, lebih banyak alasan untuk tetap bertahan. meski berat. Yang harus selalu diazamkan dalam diri bahwa jamaah ini bukanlah jamaah malaikat, yang ketaatannya tak dipertanyakan lagi. jamaah ini adalah jamaah manuasia, dengan segala khilaf dan kekurangannya. Namun, jika direnungkan kembali, kita tak patut kecewa pada mereka. sebelum memvonis bersalah bercermin dulu kedalam diri. Ketika khilaf menjelma padanya, sudahkan nasihat-nasihat kita mampir di telingana?. jika belum, dan kita hanya berlalu sembari mencemooh tingkahnya, kita tak patut kecewa. kecewalah pada dirimu. yang tak peduli dengan saudaranya sendiri, justru mencari-cari aibnya.

Allah Subhanahu Wa Ta’ala telah berfirman: “Orang-orang mukmin laki-laki dan orang-orang mukmin perempuan sebagian mereka adalah penolong bagi sebagian yang lain”. (At-Taubah: 71)

saudaraku,

ketika aku tersalah, please, ingatkanlah. ingatkan dengan cara yang lembut, dan sampaikan bahwa Allah selalu membersama-i, dengan sifat Pengampu dan Penyayangnya.

*Muhasabah malam